Perpisahan Murid Kelas Vl SDN 24 Talang Ubi Berlangsung Meriah

PALI, buletin jurnalis - SDN 24 Desa Karta Dewa Kecamatan Talang Ubi Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) menggelar pelepasan murid kelas VI tahun ajaran 2023/2024, pada Kamis (30/5/2024). 

Acara yang digelar pada pagi itu  mengambil Tema "Merajut Asa Satukan Rasa, Menjadi Generasi Penerus Bangsa,"berlangsung meriah. Sejumlah murid mulai kelas 1 hingga kelas V menampilkan beberapa atraksi tari tarian tradisional Sumatera Selatan.

Tak kalah meriah, pelepasan siswa kelas VI juga dikemas seperti wisudawan perguruan tinggi. Sejumlah pelajar memakai pakaian adat tradisional lengkap.  Sebelum dipanggil satu persatu ke atas panggung, mereka mengawali prosesi dengan iring-iringan.

Saat sambutan, Kepala Sekolah SDN 24 Talang Ubi Desa Karta Dewa Sutarni, S.Pd.Gr mengatakan, acara pelepasan murid kelas VI rutin digelar, acara seperti pada tahun ini, tukasnya

Sutarni berpesan dan mengimbau kepada muridnya, untuk melanjutkan studi. “Saya berharap anak-anaknya melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Baik itu ke SMP atau ke lembaga di lingkungan pondok pesantren," harapnya.

Sementara itu, Ketua Komite SDN 24 Talang Ubi, Amfri Yadi, Sip, mengapresiasi pelepasan murid yang digelar oleh SDN 24. "Pada setiap tahun sekolah di lingkungan Karta Dewa yang menggelar pelepasan. Mudah-mudahan bisa terus digelar dan menjadi motivasi bagi anak didik untuk terus giat belajar," tuturnya.

Dia juga berharap kepada wali murid untuk komitmen melanjutkan pendidikan anaknya ke jenjang yang lebih tinggi. "Silahkan putra dan putrinya diarahkan untuk melanjutkan studi ke jenjang yang lebih tinggi. Entah itu ke lembaga di pondok pesantren atau di sekolah umum, silahkan," pungkasnya. (Devi)

Posting Komentar untuk "Perpisahan Murid Kelas Vl SDN 24 Talang Ubi Berlangsung Meriah "